Tips Memilih Senar untuk Gitar Akustik beserta Contoh Senar Gitar Asli dan Palsu -- Seringkali kita bertanya pada musisi lain senar apa yang bagus untuk gitar saya.? Jawabanya pasti lebih banyak menyebutkan merk seperti d'addario, elixir, ernie ball dan lain-lain.
Tapi kita sering lupa bahwa dikemasan senar ada tulisan misalnya bronze 80/20 dan 0,012-0,05. Lalu apa arti dari tulisan tersebut? Nah, untuk menjawab semua pertanyaan itu disini musikitabro akan membahas sedikit pengalaman mengenai senar apa yang cocok untuk gitar sobat.
Sebenarnya kebutuhan senar dapat dilihat dari warna suara yang kita inginkan, ukuran senar yang kita mainkan, dan tension senar. Berikut ini musikitabro akan memberikan jawabannya satu persatu:
1. Ukuran Senar / Size
Kita selalu temukan di kemasan senar tertulis ukuran senar 0.010, 0.011, 0.012 dan lain-lain. Ukuran tersebut adalah ukuran diameter senar dalam inch ("). Lalu kapan kita menggunakan senar ukuran 0.010 atao 0.011? Ukuran senar berpengaruh pada seberapa kuat jari kita menekan senar tersebut, teknik yang kita mainkan, dan warna suara yang diinginkan.
Umumnya pada senar dengan size yang kecil sobat akan lebih mudah menekan senar, teknik yang butuh speed tinggi pun akan lebih mudah dimainkan, tapi suara yang dihasilkan akan bright (atau biasanya kita sebut cempreng) terutama saat strum.
Dengan size lebih besar sobat akan lebih mudah menyentuh senar terutama untuk teknik tapping akan lebih mudah dimainkan, warna suara lebih mellow (bahasa kerennya, gemuk dan ngebass), tapi buat sobat yang tidak terbiasa mungkin jari akan sakit saat menekan senar.
Hal lain yang perlu diperhatikan saat menentukan size adalah tuning yang akan kita gunakan. Misalnya saja, kalo sobat pake tuning yang rentang nadanya jauh kayak BF#C#F#BF#, maka sobat akan butuh senar 6 yang sizenya besar hingga 0.058 dan senar 1 yang sizenya kecil misal 0.011. Tuning yang lain? Ya tinggal dikira-kira saja sizenya.
2. Tension
Tidak semua kemasan senar ada profil tension senarnya. Di kemasan d'addario ada profil ini misalnya senar 1 10,57 kg. Dengan size yang sama, merk A dengan merk B bisa berbeda dalam hal tension. Saya pernah coba pake senar martin dan d'addario dengan size sama, tapi d'addario punya tension yang lebih keras dibandingkan martin. Artinya, tenaga jari kita harus lebih kuat saat menekan senar dengan tension yang lebih besar.
Lalu spakah size senar yang lebih besar berarti tension juga lebih besar?
Jawabannya,Belum tentu.
Mudahnya, senar nilon sizenya lebih besar dibanding steel, tapi tensionnya lebih rendah. Buktinya jari kita akan terasa lebih ringan saat memainkan senar nilon ketimbang steel. Tension senar juga akan mempengaruhi volume suara yang dihasilkan senar.
3. Bahan Senar
Bahan senar akan berpengaruh besar pada akustik warna suara / timbr yang sobat inginkan. Mari kita bagi warna suara menjadi 3 saja, Seperti mellow (warna suara lebih bass, biasanya freq harmonic banyak terkandung di mid freq hingga loq freq), bright (warna suara cempreng, freq harmonic dominan di freq tinggi), dan brilliance (warna suara seimbang, bright dan mellow).
Beberapa bahan senar akustik steel yang sering kita jumpai adalah sebagai berikut:
- 80/20 Bronze : Senar ini banyak sekali digunakan oleh gitaris. Warna suara lebih bright. Cocok untuk lagu-lagu yang butuh strum, lagu yang berkesan ceria.
- Phosphor Bronze : Senar ini favorit untuk mereka yang suka solo. Warna suara brilliance. Cocok untuk lagu-lagu fingerstyle solo yang lebih banyak metik senar dan tapping.
- Silk Steel : warna suara lebih mellow. cocok untuk lagu-lagu jazz maupun lagu yang butuh kesan mellow.
- Flat Tops : warna suara mellow, sedikit bright di senar 1 dan 2. Biasanya digunakan untuk lagu yang butuh suara lembut seperti jazz misalnya. Jadi senarnya seperti nilon tapi terbuat dari steel. Fingernoise gakkan terasa kalo pake senar ini.
Ada juga istilah lain kayak bronze alloy, vintage bronze dan sebagainya pada merk senar lain, namun warna suara yang dihasilkan karakternya tidak berbeda jauh dengan yang disebutkan di atas.
4. Coated
Jika pada kemasan senar tertulis coated, artinya senar tersebut memiliki bahan pelapis yang melapisi permukaan bahan senar utama untuk melindungi senar dari karat.
Lalu, Apakah senar yang ada tulisan coated tersebut tidak akan pernah berkarat.?
Jawabannya, Jika lapisannya habis ya akan berkarat juga, namun senar akan lebih lama bertahan dari karat yang berakibat suara original senar akan bertahan lama.
Senar dengan coated cocok buat tempat bermain gitar yang ruangannya lembab dan juga buat jari kalian yang mudah berkeringat. Jadi, saat memilih senar, pilihlah size, tension, dan bahan yang sesuai untuk kebutuhan lagu yang kita mainkan ataupun genre yang sering kita mainkan.
Cara termudah untuk membedakan karakter senar yang sobat butuhkan adalah dengan mencoba senar-senar tersebut sehingga kita tau senar apa yang sobat butuhkan untuk lagu yang akan dimainkan.
Berbicara tentang senar gitar, Pada saat sekarang ini Senar Elixir sedang banyak digemari para pecinta instrumen seperti gitar listrik/akustik, bass elektrik/akustik, banjo dan mandolin. Dikalangan pemain gitar dan bass di Indonesia senar ini sudah menjadi andalan tersendiri, karena kualitasnya yang mampu bertahan lebih lama dari korosi dan usia nada sebuah senar.
Lapisan fluoropolimer yang terdapat pada senar Elixir merupakan faktor utama dari ketahanan anti karat yang berasal dari elemen-elemen seperti minyak kulit, keringat, air, dan udara.
Karena kualitas yang ditawarkan tentu saja senar ini dijual dengan harga yang relatif lebih mahal dibanding senar pada umumnya. Namun jika Sobat bandingkan daya tahan usia senar, tentu jauh lebih murah dan hemat jika gitar kesayangan Sobat menggunakan senar Elixir ini.
Akan tetapi banyak juga yang menawarkan senar Elixir harga murah yang sedikit atau mungkin jauh dari pasaran. Disini Sobat harus sedikit lebih jeli karena pemalsuan merek disini bukan hal yang langka. Lantas muncul pertanyaan, bagaimana mengenal senar gitar elixir yang palsu dan asli.?
Berikut ini : 5 Tips dari musikitabro untuk Mengenali Senar Gitar Elixir Palsu atau Asli
1. Kemasan / Box Packaging
Langkah pertama dalam membedakan dan mengenal secara langsung senar Elixir palsu adalah dilihat dari kemasannya. Kualitas cetakkan senar Elixir palsu terasa kasar, gambar tidak tajam (memiliki resolusi rendah), warna ungu yang lebih buram.
2. Barcode
Barcode merupakan kumpulan data optik yang terdiri dari lebar garis dan spasi garis paralel yang hanya mampu dibaca oleh sebuah mesin. Barcode disebut juga sebagai kode batang, 1 Dimensi, atau simbologi linear. Senar Elixir mempunyai kode Barcode NM.GAS.(kode angka) yang berasal dari distributor resmi Indonesia.
3. Kertas Kemasan Dalam
Senar Elixir asli memiliki bungkusan kertas kemasan dalam yang berwarna putih gading, warna putih sedikit lebih buram. Sedangkan yang palsu jauh lebih putih terang.
4. Kualitas Senar
Dari sisi senar sendiri, senar Elixir asli berwarna bronze, sedangkan senar Elixir yang palsu berwarna pucat, atau lebih pudar. Dan tentu saja senar Elixir yang asli akan mampu bertahan dari karat dengan usia senar yang panjang sekitar 4-6 bulan, bahkan hingga 8 bulan tergantung dari perawatan.
5. Suara Senar
Suara senar Elixir yang asli mempunyai karakter yang jernih, tegas, bulat dan utuh. Sedangkan senar gitar elixir palsu akan terdengar lebih kasar, datar, dan tone yang lembek.
Sekarang Sobat tidak akan lagi kesulitan untuk mengenal senar Elixir palsu yang beredar di pasaran, dan sekali lagi jangan mudah tergoda dengan harga murah. Oya, Jangan lupa utntuk update terus pengetahuan sobat tentang seputar dunia musik hanya di musikitabro, karna disini kita akan megupas tuntas semua hal yang berhubungan dengan musik. Semoga bermanfaat, terima kasih :)